top of page

Ramadhan Charity 2017


Selaku project officer banyak hal yang saya rasakan, seperti bagaimana susahnya mengajak teman untuk menjadi panitia hingga susahnya mengajak orang lain untuk ikut. Banyak teman dari panitia yang membantu mengumpulkan dana dan peserta. Ketika acara tengah berlangsung perasaan saya senang karena hal-hal yang telah dipersiapkan bisa berjalan dengan sedikit hambatan. Perasaan senang karena acara berhasil berjalan dengan baik juga bercampur dengan perasaan bahagia ketika melihat orang lain yang menirma bantuan juga bahagia, seperti usaha dari anak-anak ALSA LC UGM selama ini tidak sia-sia. Acara Ramadhan Charity 2017 ini ALSA LC UGM dilaksanakan pada hari jumat tanggal 2 juni 2017 yang bertempat di panti asuhan zuhriyah 2, dengan jargon "ramadhan charity 2017, ramadhan ceria bersama ALSA" .


Dalam moment ramadhan ini hendaknya memperbanyak sedekah kepada sesama yang membutuhkan dengan acara-acara yang bermanfaat. seperti ramadhan charity 2017 ini. Setelah kami tiba di panti asuhan tersebut kami disambut sangat antusias oleh anak-anak panti yang berjumlah 38 orang kelas 1-6 SD. Sebelum acara dimulai anak-anak panti serta kakak-kakak ALSA dibagikan nametag agar dapat mengenal satu sama lain. Acara dimulai setelah sholat ashar berjamaah dimasjid panti asuhan kemudian dilnjutkan dengan pembukaan yang dipandu oleh MC (Brian dan Miftah) dengan dibacakan surat-surat pendek oleh adek anisa, kemudian dilanjutkan sambutan oleh PO (Harum Hardinda), Director (Leonardo Wigen) serta perwakilan dari panti (ustad Safa').


Setelah sambutan maka dilanjutkan dengan pembagian kelompok lomba dan sudah terdapat penanggungjawab kelompok dari perwakilan ALSA, lomba yang pertama yaitu sambung ayat dengan mengambil undian surat-surat pendek lalu dibacakan bersama-sama di panggung kemudian semua adek-adek mendapatkan paket makanan sebagai hadiah karena sudah menghafal surat tersebut, lomba yang kedua adalah lomba lacak islami dengan kelompok yang sama terdiri dari 2 babak yaitu babak penyisihan seperti lomba ranking 1 dan babak final, setelah lomba itu selesai diambil 3 juaranya lalu waktu berbuka puasa tiba dan dipimpin doa oleh ustad Safa'. Snack dan takjil dibagikan lalu dilanjutkn dengan sholat maghrib. setelah itu adek-adek dan kakak-kakak ALSA moving ke depan sekretariat pengurus untuk makan bersama dan dilanjutkan acara penutupan dengan pembagian hadiah lomba lacak islami serta pembagian goodie untuk adek-adek, angpau dan pemberian sumbangan ke pihak pengelola panti. Kemudian berfoto bersama dan acara ramadhan charity 2017 telah selesai.


Recent Posts
Archive
bottom of page