top of page

Seminar & Musyawarah Nasional XXVII


Seminar dan Musyawarah Nasional (Semunas) ALSA Indonesia merupakan salah satu kegiatan rutin yang diselenggarakan oleh ALSA Indonesia dan dihadiri oleh Internasional Board, National Board, empat belas Local Chapter, yang sekaligus merupakan forum tertinggi ALSA National Chapter Indonesia. Tujuan diselenggarakannya Semunas ini yaitu untuk menjadi foru

m pemaparan pertanggungjawaban National Board periode 2019-2020, membahas progress report, memilih Presiden National Board, dan meningkatkan keilmuan hukum. Tahun ini merupakan kali kedua puluh tujuh diselenggarakannya Semunas dan ALSA Local Chapter Universitas Airlangga dipercaya menjadi tuan rumah dengan mengangkat tema “nrimo ing pandhum, ing ngarso sing tuladha” yang berarti “menerima segala sesuatu untuk apa yang telah diberikan diharapkan menjadi contoh untuk masa depan”. Acara ini berlangsung selama empat hari dari tanggal 12 hingga 15 Maret 2020 yang rangkaian acara terdiri atas opening ceremony, seminar nasional, musyawarah nasional, dan closing ceremony.

Pada hari pertama, Balai Pemuda Surabaya menjadi lokasi dimulainya acara dengan dilaksanakannya opening ceremony. Acara dibuka dengan penampilan tari tradisional, dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan ALSA Anthem, sambutan dari beberapa pihak, dan pemukulan gong sebagai simbol telah dibukanya acara secara resmi. Setelah opening ceremony, seluruh delegasi langsung disuguhi dengan Seminar Nasional yang bertemakan "Legal Challenges in the Fourth Industrial Revolution: The Future of Legal Profession". Seminar ini mengupas seluk-beluk potensi dan lapangan dunia Hukum di era industrialisasi serta peluang dan tantangan yang harus dihadapi oleh lawyer dimasa depan. Dosen Departemen Hukum Tata Negara Universitas Airlangga, Dr. Herlambang P. Wiratraman, S.H., M.A bertindak sebagai moderator dengan beberapa pembicara yaitu Prof. Dr. H. Ahmad M. Ramli, S.H., M.H., FCB. Arb yang merupakan Guru Besar Universitas Padjajaran, Johannes C. Sahetapy-Engel sebagai founder Akset Law Firm, dan Muhammad Philosophi yang merupakan founder sekaligus CEO Legalku.

Setelah diadakannya opening ceremony, peserta diarahkan ke venue Musyawarah Nasional yaitu hotel Grand Inna Tunjungan. Musyawarah Nasional dimulai dengan Pembukaan sidang oleh Presiden National Board, Andhika Kusumonegoro yang bertindak selaku Presidium Sidang Sementara dan dilanjutkan dengan pembahasan agenda acara Musyawarah Nasional XXVII ALSA National Chapter Indonesia. Setelah itu, dilanjutkan dengan Sidang Pleno I yang terdiri dari pembahasan tata tertib, pengumuman dan penyerahan award, penyerahan sertifikat, dan pemilihan Presidium Sidang Permanen. Di akhir sidang terpilihlah tiga delegasi yang bertindak sebagai Presidium Sidang Permanen yaitu Rahmat Akbar Berliano Ulurura dari Universitas Gadjah Mada, Normandya Arsa dari Universitas Airlangga, dan Akbar Putra Andika dari Universitas Sriwijaya. Agenda dilanjutkan dengan Sidang Pleno II, agenda pertama yang dilakukan adalah pembacaan laporan pertanggungjawaban National Board dan sesi tanya jawab. Pembacaan laporan dilakukan perpos yang dibuka oleh pos Secretary General, dilanjutkan dengan Coordinator of ICT.

Sidang Pleno II berlangsung hingga hari ketiga, agenda dilanjutkan dengan pembacaaan laporan pertanggungjawaban dimulai dengan pos Vice President of Internal Affairs, dilanjutkan dengan Vice President of External Affairs, Vice President of Academic Activities and Training, and Vice President of Financial Affairs, dan ditutup dengan pos Presiden. Setelah dilakukan sesi tanya jawab, sidang dilanjutkan dengan Pandangan Umum dan penentuan penerimaan atau penolakan dari seluruh Local Chapter terhadap laporan pertanggungjawaban National Board. Pada akhir sidang pleno kedua, Presidium menetapkan bahwa seluruh Local Chapter menerima Laporan Pertanggungjawaban National Board ALSA Indonesia 2019-2020.

Masih di hari ketiga, agenda dilanjutkan dengan Sidang Pleno III yaitu Pembahasan dan Penetapan Rencana Strategis ALSA Indonesia. Setelah itu, Musyawarah Nasional dilanjutkan dengan Sidang Pleno IV yaitu pembentukan komisi dan dilanjutkan dengan Sidang Pleno V yang pembahasan dilaksanakan per-komisi. Terdapat tiga komisi yang terbentuk yaitu Komisi A yang membahas Anggaran Rumah Tangga (ART) & penjelasan dan Garis Besar Haluan Kerja (GBHK), Komisi B yang membahas rekomendasi dan usulan program kerja National Board, Petunjuk teknis dan kriteria pemilihan Presiden National Board, dan Kriteria calon International Board dari ALSA Indonesia, dan Komisi C yang membahas peraturan, petunjuk teknis, tata tertib, dan rekomendasi panitia Kompetisi Peradilan Semu Pidana Tingkat Nasional ALSA National Chapter Indonesia XXIV. Setelah dilaksanakan sidang per-komisi, dilanjutkan dengan Sidang Pleno VI yaitu pembahasan dan pengesahan hasil-hasil sidang komisi. Musyawarah Nasional dilanjutkan dengan Sidang Pleno VII yang terdiri atas Pemaparan Laporan Tertulis Supervising Council National Board, pembahasan Progress Report oleh International Board, dan membahas dan menetapkan tuan rumah event nasional lainnya yaitu Kompetisi Peradilan Semu Pidana Tingkat Nasional XXIV, Seminar dan Workshop Nasional (Semworknas) 2021, dan Pra-Musyawarah Nasional & ALSA Leadership Training XXVIII.

Memasuki hari keempat, agenda berlanjut dengan Sidang Pleno VII pemilihan Presiden ALSA Indonesia Periode 2020-2021 dan dengan hasil Khalifah Al Kays Yusuf dari ALSA Local Chapter Universitas Gadjah Mada sebagai presiden terpilih. Selanjutnya, dilaksanakan pelantikan dan serah terima jabatan kepada Presiden terpilih, lalu pelepasan jabatan National Board. Pada akhir agenda, terdapat penandatanganan hasil-hasil sidang dan penutupan sidang Musyawarah Nasional.

Setelah melaksanakan Seminar dan Musyawarah Nasional, agenda dilanjutkan dengan closing ceremony yang kembali dilaksanakan di Balai Pemuda Surabaya. Sebagai acara penutup Semunas, seluruh delegasi dihidangkan jamuan makan yang disediakan oleh Pemerintah Kota Surabaya dan dilanjutkan dengan pentas seni, sambutan dari Presiden baru ALSA Indonesia serta simbolisasi pelepasan balon ke udara.

Secara keseluruhan, Seminar dan Musyawarah Nasional XXVII berjalan dengan sangat lancar. Terlebih lagi, dengan adanya Semunas ini memberikan kesempatan bagi ALSA Indonesia, seluruh Local Chapter, dan delegasi untuk mengembangkan ilmunya serta saling bertukar pikiran sehingga dapat bermuara kepada terciptanya relasi yang baik antar member dari berbagai Local Chapter dibawah ALSA Indonesia.

Recent Posts
Archive
bottom of page